Cara Mengatasi Advan Vandroid S5 Error, Stuk Di Logo Atau Bootloop


Assalamu'alaikum, Wr, Wb


Baiklah teman-teman cara mengatasi Advan Vandroid S5 Error, Stuk Di Logo Atau Bootloop- Seperti yang kita ketahui bahwa sering terjadi error pada ponsel android, hal yang demikian terjadi karena beberapa faktor , diantaranya seperti kehabisa memory Ram, aplikasi yang tidak competible, kesalahan mod atau tweak setelah di root, sim card di cabut saat handphone hidup dan masih banyak lagi.


Biasanya error yang terjadi adalah bootloop atau secara garis besarnya adalah stuk di logo, dimana saat android di hidupkan hanya akan diam di logo tanpa masuk ke menu utama. Hal seperti itu menyebabkan android tidak berguna sama sekali atau tidak bisa di gunakan. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi hal tersebut dan itu semua tergantung apa yang menjadi penyebabnya. Untuk mengetahui secara signifikan kalian bisa membaca artikel yang sebelumnya yaitu Memperbaiki Dan Mengatasi Android Yang Bootloop (Android Stuck Di logo)  
Baiklah di Artikel ini dijelaskan secara garis besarnya saja supaya kalian mengetahui error atau bootloop sperti apa yang terjadi pada handphone advan s5 milik kalian.

Cara Mengatasi Advan Vandroid S5 Yang Bootloop 

Melepaskan Baterai

Cara ini dilakukan jika Advan s5 kalian mengalami bootloop ringan, biasanya terjadi karena terlalu lama dipakai, sehingga memory Ram banyak terpakai oleh aplikasi yang menyebabkan android hang dan panas tidak wajar yang pada akhirnya stuk di logo atau bootloop. Namun jika cara tersebut tidak membuahkan hasil, kalian bisa melanjutkan ke cara berikutnya.

Faktory Reset Lewat Recovery 

Ini cara yang cukup baik untuk mengatasi hal tersebut, karena cara ini cukup efektif untuk mengatasi bootloop namun dengan syarat kesalahan yang kalian lakukan tidak menyangkut aktifitas root, karena hal tersebut sudah merubah sistem dan tidak lagi bisa di kembalikan ke setelan pabrik.

Lalu bagaimana cara melakukan faktory reset lewat recovery di advan s5? 

Caranya ; 
  • Matikan handphone.
  • Setelah handphone benar-benar mati tekan tombol power dan volume + down secara bersamaan dan lepaskan saat logo sudah muncul, maka akan di hadapkan pada beberapa opsi.
  • Pilih opsi wipe data faktory reset dengan menekan tombol volume up untuk ke atas, volume down untuk ke bawah dan tombol power untuk memilih.
  • Tunggu proses hingga selesai dan pilih Reboot.

Flashing Ulang Handphone

Dengan cara ketiga ini pasti permasalahan tersebut hilang, akan tetapi saya tidak akan menjelaskan bagaimana cara melakukan Flashing pada Advan S5, karena saya sudah menuliskan di artikel sebelumnya.

Bsegitulah solusi untuk mengatasi advan s5 yang bootloop. Sekian tutorial dari saya, semoga bermanfaat dan sampai jumpa pada artikel selanjutnya. Selamat mencoba dan semoga berhasil...!!

Wassalam'mualaikum, Wr, Wb.


EmoticonEmoticon