Cara Flash Sony Xperia Z2 D6503


Assalamu'alaikum, Wr, Wb 

Baiklah Sob Kali ini Curut 007 akan sedikit berbagi pengetahuan nie...yaitu tentang Cara Flash Sony Xperia Z2 D6503 - Flash atau dengan kata lain instal ulang firmware smartphone adalah untuk mengembalikan atau menormalkan kembali smartphone android yang bootloop, hank, kesalahan system sehingga menjadi blank, menjadi seperti baru keluaran pabrik. Dengan cara flashing ini semua masalah yang ada pada smartphone android kalian akan teratasi, cara flashing ini sangat mudah yang diperlukan hanya ketelitian dalam melakukan proses flashing tersebut.

Baiklah untuk mengatasi masalah pada smartphone android seperti bootloop, hank, lupa pola kunci, bisa juga dengan cara factory reset, jika dengan cara factory reset gagal maka tidak menutup kemungkinan langkah terakhir adalah flash atau instal ulang firmware tetapi sebelum melakukan proses flashing sebaiknya backup data-data yang ada di smartphone android yang di anggap penting karena proses flashing ini akan menghapus semua data dan aplikasi yang ada di smartphone. Berikut Cara Flash Sony Xperia Z2 D6503 

Langkah-langkah dalam proses flashing adalah sebagai berikut :
  • Download terlebih dahulu Flashtool Xperia dan Driver.
  • Download Fimware Sony Xperia Z2 D6503.
  • Extract dan instal flashtool xperia tunggu hingga selesai.
  • Instal drivernya, ada di lokal disk C:/Flashtool/Driver dan instal driver.exe.
  • Extract firmware Sony Xperia Z2 D6503 dan pindahkan file yang berekstensi .ftf ke direktori C:/Flashtool/Firmwares.
  • Buka flashtool.exe, setelah falshtool terbuka klik logo petir dan pilih flashmode klik OK. 


  • Dan selanjutnya pilih firmware yang sudah kalian copy tadi dan klik flash yang ada dipojok kanan bawah.
  • Pastikan baterai smartphone diatas 50-80% untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan dalam proses flashing.
  • Dan tunggu hingga notifikasi dari flashtool yang bergambar HP
  • Lalu matikan smartphone Sony Xperia Z2 D6503 hingga benar-benar off.
  • Tekan dan tahan tombol "Volume Bawah" dan hubungkan Sony Xperia Z2 D6503 ke Computer/Laptop driver akan terdeteksi.
  • Proses flashing akan berjalan secara otomatis dan tunggu hingga prosesnya selesai.
  • Setelah selesai smartphone akan restart secara otomatis tunggu hingga menyala dan selesai.
Oke Bray.....Sekian Dulu ea.....Cara Flash Sony Xperia Z2 D6503 semoga bisa bermanfaat. dan Selamat mencoba...

Wassalamu'alaikum, Wr, Wb.










EmoticonEmoticon